HARIAN LOMBOK – Pengurus Cabang Pemuda Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) Kecamatan Masbagik, mendukung H. M Syamsul Luthfi (MSL), maju pada perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lombok Timur 2024.
Pengurus Pemuda NWDI Kecamatan Masbagik, H. Abd. Aziz Zuhdi, mengatakan dukungan terhadap MSL sebagai calon bupati Lombok Timur, muncul dari hasil diskusi bersama jajaran pengurus dan anggota Pemuda NWDI.
“Dari hasi diskusi bersama jajaran pengurus dan anggota, kami sepakat untuk mendukung sepenuhnya salah satu kader terbaik NWDI pada Pilkada Lotim 2024, yakni H. M Syamsul Luthfi, untuk maju sebagai calon bupati pada Pilkada 2024 ”, kata H. Abdul Aziz Zuhdi, Sabtu, (4/5/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dikatakan Aziz, ada beberapa alasan Pemuda NWDI Masbagik mendukung sosok Ketua Umum PD NWDI Lombok Timur tersebut untuk maju sebagai calon Bupati pada Pilkada yang akan digelar November mendatang, karena HM Syamsul Luthfi, sosok yang berpengalaman di legislatif baik daerah maupun DPR RI.
“HM Syamsul Luthfi punya pengalaman menjadi anggota legislatif di DPRD tahun 2004-2008. Kemudian sebagai anggota legislatif di DPR RI selama dua periode, 2014-2019 dan 2019-2024,” katanya.
Selain itu, Syamsul Luthfi punya pengalaman sebagai eksekutif, pernah menjadi Wakil Bupati saat mendampingi H. M. Sukiman Azmy, pada periode 2008-2013 yang lalu.
“ Pengalaman beliau (Syamsul Luthfi), menjadi Wakil Bupati periode 2008-2013, menjadi pertimbangan kami, sehingga kami pandang mampu memimpin Lombok Timur ke depan,” imbuhnya.
Di samping itu, pertimbangan lain mengapa Pemuda NWDI Masbagik mendukung Syamsul Luthfi untuk maju pada Pilkada mendatang adalah hasil sigi lembaga survei kredibel yang melaporkan elektabilitas saudara kandung TGB KH M Zainul Majdi, ini layak untuk bertarung pada Pilkada 2024.
“Dari hasil riset 1 tahun terakhir menunjukkan elektabilitas pak Syamsul Luthfi masih unggul dibanding kompetitor atau calon yang lain”, jelasnya.
Dari semua pertimbangan tersebut tambah dia, maka sudah sepantasnya sebagai bagian dari Ormas NWDI, Pemuda NWDI Masbagik mendukung dengan sepenuhnya dan siap memenangkan Ketua Umum Pengurus Daerah NWDI Lombok Timur, H M Syamsul Luthfi sebagi Bupati Lombok Timur 2025-2029.
“Dengan berbagai pertimbanan di atas, maka kami Pemuda NWDI Masbagik mendukung sepenuhnya dan siap memenangkan beliau (Syamsul Luthfi), sebagai Bupati Lombok Timur 2025-2029″, pungkasnya. ***
Penulis : Royan