Solusi Kilat Prabowo Selamatkan Sritex

- Jurnalis

Rabu, 5 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabar baik, wak! Pemerintah memastikan para eks karyawan PT Sri Rejeki Isman (Sritex) yang terkena PHK bisa kembali bekerja. Bukan bulan depan, bukan tahun depan, tapi dalam dua minggu!

Ya, dua minggu. Sebuah rekor dunia! Solusi ini lebih cepat dari pesanan mie instan di warung sebelah. Lupakan ratusan prosedur administrasi, ribuan lembar dokumen hukum, atau negosiasi bisnis berbulan-bulan, karena semuanya bisa beres dalam 14 hari saja!

Sejumlah menteri sudah berkumpul di Istana Merdeka. Presiden Prabowo yang memanggil. Mereka serius membahas nasib 10 ribu lebih pekerja. Ruangan rapat mendadak berubah jadi markas Avengers, penuh strategi, penuh harapan, dan tentu saja, penuh janji. Hasilnya? Solusi ciamik, alat berat Sritex disewakan, investor datang, karyawan dipekerjakan kembali.

Mudah sekali, bukan? Seolah-olah masalah pailit ini hanyalah sekadar listrik mati yang tinggal colok ulang.

Kurator PT Sritex, Nurma Sadikin, mengumumkan dengan penuh percaya diri bahwa ada investor yang berminat menyewa aset Sritex. Artinya, ada harapan bagi karyawan yang sudah terlanjur mengadakan acara perpisahan, peluk-pelukan, dan menangis haru. Mungkin ada yang sudah terlanjur pindah kota, tapi tenang! Kembali ke pekerjaan lama akan lebih mudah dari balikan sama mantan.

Tapi ada catatan kecil. Atau besar. Atau segede gedung Sritex sendiri. Apakah mereka akan dipekerjakan permanen? “Kita tidak bisa pastikan,” kata Nurma, yang tampaknya juga sedang dalam mode trial version. Jangan tanya soal detail kontrak, gaji, atau jaminan sosial, karena jawabannya masih di awang-awang. Seperti gebetan yang cuma bilang “kita lihat nanti ya,” tapi nggak pernah ada kepastian.

Baca Juga :  20 Questions You Should Always Ask About Playstation Before Buying It

Ngomong-ngomong soal nama perusahaan, Sritex sendiri berpotensi ganti nama. PT Baru Yang Masih Rahasia? PT Semoga Bisa Bertahan? Atau mungkin PT Kita Lihat Saja Nanti? Yang jelas, dalam dua minggu, akan ada investor yang menampung para pekerja, entah untuk sementara atau sampai investor merasa bosan.

Oh, dan bagaimana dengan pesangon? Tentu saja, pesangon tetap ada! (Dalam bentuk janji yang sedang diproses, tentu.) Kurator berkomitmen membayar hak-hak karyawan. Kapan? Secepatnya! Secepat janji-janji lainnya. Atau mungkin seperti cashback e-commerce yang “prosesnya sedang berjalan” tapi entah kapan cairnya.

Baca Juga :  Skor PISA Indonesia Stagnan selama 20 Tahun, Apa yang Harus Kita Benahi ?

Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli, juga ikut bersuara. la mengapresiasi langkah kurator dan memastikan dalam dua minggu semua akan kembali normal. Lagi-lagi, dua minggu. Sepertinya ini adalah angka keramat bagi semua masalah yang butuh solusi instan.

Maka dari itu, mari kita bersiap untuk menyaksikan mukjizat ini. Kita doakan dua minggu ke depan bisa menjadi dua minggu paling epik dalam sejarah ketenagakerjaan Indonesia. Jika dalam dua minggu ini karyawan benar-benar kembali bekerja, investor benar-benar datang, dan pesangon benar-benar cair, maka kita patut selebrasi. Kalau tidak? Tenang. Akan ada janji baru, “Sabar, sebentar lagi kok.”

Sayang tak bisa ngopi, wak. Nanti malam kita lanjut lagi, tentu lebih encer.

#camanewak

Rosadi Jamani Ketua Satupena Kalbar

Berita Terkait

Presedium ITK-NTB: Autore Corporasi Asing Ilegal, Yang Backing Buta Konstitusi
KPK Harus Tahu  Fakta, Autore Ilegal Dan Makin Menjadi Ancaman  
Dewan Malu Sampai Lepas Lencana
Kejagung Mulai Panen Koruptor
Mengenal Dwi Wahyudi, Jenius Finansial Tersandung 11,7 T
Kasad Motivasi Prajurit Korem 162/WB: TNI untuk Rakyat, Disiplin dan Pengabdian Sejati
Raih Predikat WBK, Kasad Apresiasi Korem 162/WB Jadi Contoh Bagi Satuan TNI AD
Modus Penipuan Atas Namakan Kodam IX/Udayanan, Ini Penjelasan Asintel Kasdam
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 10:31 WIB

KPK Harus Tahu  Fakta, Autore Ilegal Dan Makin Menjadi Ancaman  

Jumat, 7 Maret 2025 - 22:38 WIB

Dewan Malu Sampai Lepas Lencana

Jumat, 7 Maret 2025 - 21:32 WIB

Kejagung Mulai Panen Koruptor

Rabu, 5 Maret 2025 - 10:33 WIB

Solusi Kilat Prabowo Selamatkan Sritex

Rabu, 5 Maret 2025 - 09:27 WIB

Mengenal Dwi Wahyudi, Jenius Finansial Tersandung 11,7 T

Selasa, 11 Februari 2025 - 17:53 WIB

Kasad Motivasi Prajurit Korem 162/WB: TNI untuk Rakyat, Disiplin dan Pengabdian Sejati

Selasa, 4 Februari 2025 - 19:20 WIB

Raih Predikat WBK, Kasad Apresiasi Korem 162/WB Jadi Contoh Bagi Satuan TNI AD

Sabtu, 28 Desember 2024 - 12:55 WIB

Modus Penipuan Atas Namakan Kodam IX/Udayanan, Ini Penjelasan Asintel Kasdam

Berita Terbaru

Nusa Tenggara Barat

Dukung Kesejahteraan Masyarakat, Pangdam IX/Udayana Resmikan Sumur Bor diKSB

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:28 WIB

Nusa Tenggara Barat

Prajurit Kipan B Yonif 742/SWY Sumbawa, Terima Arahan Pangdam

Jumat, 14 Mar 2025 - 10:02 WIB

Kasi Penetapan Hak dan Pendaftaran ATR/BPN Lombok Timur, Darmawan Wibowo. (Foto: HarianLombok.com/Royani, S. Kom).

Lombok Timur

Pemotongan Anggaran Pusat Pengaruhi Realisasi Program PTSL di Lotim

Kamis, 13 Mar 2025 - 19:37 WIB