HARIAN LOMBOK – Sesuai keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) tentang persyaratan pilkada 2024, Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur Tanwir Anhar dan HD Paelori siap mengikuti kontestasi pesta demokrasi atau Pilkada serentak di Lombok Timur.
Sesuai dengan persyaratan sikap yang telah dikeluarkan oleh bakal Calon Bupati Lombok Timur Tanwir Anhar, sebelumnya dirinya telah menentukan sikap dengan Rannya namun paket tersebut sudah mulai redup dikarenakan Rannya sudah menyatakan diri mendukung pasangan lain, melihat pernyataan ini Tanwir mulai melirik salah satu putra daerah yang berasal dari Labuhan Haji yakni H. Daeng Paelori.
“Pakat TARA sudah hilang, karna Rania sudah mendukung paket lain, dan saat ini kita sudah mulai melirik H. Daeng Paelori untuk maju di pilkada serentak 2024 di Lombok Timur”, ucapnya
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu, H. Daeng Paelori mengeluarkan pandangan terhadap H. Tanwir Anhar yang merupakan seorang politik yang sudah lama bergelut di DPRD, tentang memiliki starategi yang baik dalam mengikuti pesta demokrasi di Lombok Timur.
“Untuk saat ini rekomendasi dari partai Golkar sudah ada dan belum di cabut oleh DPP Partai Golkar, untuk itu partai Golkar tentunya mengharapkan kadernya sendiri untuk maju di pilkada 2024”, katanya.
Sesuai pernyataan sikap dari kedua putra daerah ini, mereka siap untuk berpaket dan maju dalam pilkada 2024. Sementara untuk melaksanakan deklarasi pasangan calon akan segera dilaksanakan sebelum mendaftarkan diri ke KPU Lombok Timur.***