Tindaklanjuti Informasi dari Masyarakat, Dandim 1608/Bima Pimpin Operasi Penangkapan Pelaku Narkoba

- Jurnalis

Jumat, 20 Desember 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanggap Tindak Lanjut Informasi Masarakat,  Dandim 1608/Bima Pimpin Operasi Penangkapan Pelaku Narkoba. (Foto: Harian Lombok/Ach. Sahib).

Tanggap Tindak Lanjut Informasi Masarakat,  Dandim 1608/Bima Pimpin Operasi Penangkapan Pelaku Narkoba. (Foto: Harian Lombok/Ach. Sahib).

HARIAN LOMBOK – Pada Jumat malam, 20/12, Anggota Kodim 1608/Bima berhasil menangkap terduga bandar dan pengedar narkoba di Kelurahan Raba Dompu Barat, Kecamatan Raba, Kota Bima.

Operasi penangkapan yang dipimpin langsung  oleh Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Andi Lulianto tersebut, berhasil mengamankan empat orang terduga bandar narkoba & pengedar yang terdiri dari tiga laki-laki dan satu perempuan dengan inisial M (44), U (16), MS (37), dan NPS (26).

Baca Juga :  Nelayan Sekotong, Ditemukan Tewas Diteluk Pewaringan Setelah Tiga Hari Pencarian

Adapun barang bukti yang berhasil disita diantaranya, 22 paket sabu siap edar, uang tunai sebesar Rp. 216.000, 1 buah kartu ATM, 5 unit HP Android, 7 buah pisau cutter, 2 buah korek api, 3 buah alat hisap sabu,1 buah golok dan 1 buah celurit.

Selanjutnya para pelaku beserta barang bukti kemudian dibawa ke Makodim 1608/Bima untuk pemeriksaan lebih lanjut terkait kasus peredaran narkoba ini.

Dihadapan sejumlah awak media, Andi Lulianto membenarkan adanya penangkapan yang dilakukan bersama jajarannya dalam sebuah operasi.

Andi juga mengapresiasi kinerja anggota Unit Intel Kodim 1608/Bima yang tanggap merespon informasi laporan dari masyarakat. Hal ini adalah komitmen Kodim 1608/Bima sebagai salah satu upaya untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah Bima.

Baca Juga :  Tersandung Narkoba, PKC PMII Bali Nusra Pecat Z Sebagai Anggota PMII

“Maraknya peredaran narkoba di wilayah Bima sudah sangat meresahkan masyarakat, kami tetap pada komitmen PERANG TERHADAP NARKOBA,” tutup Andi. ***

Penulis : Ach. Sahib

Berita Terkait

Satresnarkoba Polres Lombok Timur Berhasil Amankan 6 Kg Narkotika
Modus Penipuan Atas Namakan Kodam IX/Udayanan, Ini Penjelasan Asintel Kasdam
Tuntut Janji Pembayaran Lahan, Sakmah Ngamuk di Ruang Hearing Pelindo III Lembar
PN Selong Tolak Gugatan Inaq Sainah, Polres Lotim Tegak Lurus Lanjutkan Proses Hukum Sesuai Aturan 
Polres Lombok Timur Pasang Police Line di Lokasi Tambang Galian C Ilegal
Babak Baru, KPK Dalami Celah Tindak Pidana Korupsi Tambang Ilegal Sekotong
KPK Sampaikan Sejumlah Dugaan Anomali di Sektor SDA pada Kejati NTB
Ganas Desak Kejari Lotim Usut Dugaan Pungli Tambang Galian C di Kalijaga Timur
Berita ini 114 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 31 Desember 2024 - 13:27 WIB

Satresnarkoba Polres Lombok Timur Berhasil Amankan 6 Kg Narkotika

Sabtu, 28 Desember 2024 - 12:55 WIB

Modus Penipuan Atas Namakan Kodam IX/Udayanan, Ini Penjelasan Asintel Kasdam

Sabtu, 14 Desember 2024 - 21:36 WIB

Tuntut Janji Pembayaran Lahan, Sakmah Ngamuk di Ruang Hearing Pelindo III Lembar

Jumat, 22 November 2024 - 12:16 WIB

PN Selong Tolak Gugatan Inaq Sainah, Polres Lotim Tegak Lurus Lanjutkan Proses Hukum Sesuai Aturan 

Kamis, 31 Oktober 2024 - 19:57 WIB

Polres Lombok Timur Pasang Police Line di Lokasi Tambang Galian C Ilegal

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 20:26 WIB

Babak Baru, KPK Dalami Celah Tindak Pidana Korupsi Tambang Ilegal Sekotong

Rabu, 9 Oktober 2024 - 16:13 WIB

KPK Sampaikan Sejumlah Dugaan Anomali di Sektor SDA pada Kejati NTB

Senin, 7 Oktober 2024 - 15:29 WIB

Ganas Desak Kejari Lotim Usut Dugaan Pungli Tambang Galian C di Kalijaga Timur

Berita Terbaru