Lombok Timur – Jagat maya media sosial Facebook dihebohkan dengan postingan akun Lalu Purbayadi Suminggah yang menuding Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. R. Soedjono Selong lalai dalam memberikan pelayanan medis, yang berujung pada meninggalnya seorang pasien anak.
Dalam postingannya, Lalu Purbayadi Suminggah menulis, “Kembali hari ini RSUD Selong diduga melakukan kelalaian dan sehingga mengakibatkan salah seorang pasien anak meninggal dunia dikarenakan keterlambatan dan kelalain dalam mengambil tindakan. Bahkan katanya tidak ada dokter piket kalau lagi libur”, tulisnya.

Hingga Selasa, 11 Februari 2025, pukul 08.18 Wita, postingan tersebut telah mendapatkan 103 suka, 146 komentar, dan 125 kali dibagikan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kabar ini tentu menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat. Banyak warganet yang menyayangkan dugaan kelalaian pihak rumah sakit.
Mereka menuntut agar pihak terkait segera melakukan investigasi dan memberikan penjelasan transparansi terkait kejadian ini.
Hingga berita ini diturunkan, pihak RSUD dr. R. Soedjono Selong belum memberikan keterangan resmi terkait tudingan di medsos tersebut.***